Percaya Nggak Percaya
Mungkin sobat pernah mendengar larangan orangtua yang mengatakan kalau makan di saat mati lampu itu akan berakibat buruk alis pamali. Selain larangan itu masih ada banyak lagi mitos-mitos lainnya yah, sob. Contohnya seperti tidak boleh berdiri di depan pintu, duduk di atas bantal dan lain sebegainnya. Namun, semua mitos-mitos yang berkembang di masyarakat memang belum tentu benar adanya. Ada sebagian yang benar-benar terjadi dan ada pula yang tidak. Sobat tahu nggak sih, kalau mitos-mitos tersebut muncul berdasarkan adat istiadat masyarakat setempat yang merasa kejadian-kejadian yang mereka alami berhubungan dengan mitos yang ada. Atau dalam kata lain mereka mengakui bahwa mitos itu benar dan tidak boleh dilanggar. Rasanya di Indonesia, negara yang memiliki sejuta budaya dan adat istiadat, mitos bukanlah hal yang asing lagi yah, sob. Dengan keanekaragaman kepercayaan nenek moyang membuat semakin banyak pula mitos yang terus ada dan turun-temurun. Hal ini dibuktikan dengan adanya pengungkapkan dari beberapa sobat Xpresi yang berkomentar berikut ini. Mereka mengaku kerap mendapat peringatan dari mama, papa, nenek, dan kakeknya mengenai beberapa mitos yang tidak boleh mereka langgar. Kira-kira mitos apa saja yah sob? Berikut penuturan mereka. Komentar yang pertama datang dari Dea Devira Hidayati atau yang lebih akrab disapa Dea. Diakui siswi SMKN 1 Kedawung ini satu larangan keras yang selalu mamanya ingatkan adalah tidak boleh tidur lagi di pagi hari. Mamanya selalu melarang Dea tidur lagi sebelum jam sebelas siang meskipun di hari libur, sob. \"Pokoknya pagi-pagi tuh harus bangun dan nggak boleh tidur lagi keculai udah jam sebelas. Katanya nanti rejekinya dipatok ayam plus hal itu nggak baik buat anak cewek,\" paparnya. Komentar yang selanjutnya datang dari salah satu siswi SMK Ulil Albab, Khoirunnisa. Cewek tomboy yang akrab disapa Nisa ini mengaku saat di rumah ia dilarang makan ketika sedang mati lampu maupun saat hujan turun, sob. \"Kalau aku makan pas hujan pasti nenek aku langsung nyuruh aku buat berhenti makan, katanya pamali. Aku juga sebenernya nggak tau kenapa, tapi aku nurut aja apa kata nenek,\" ujarnya. Dan komentar yang terakhir datang dari Salma. Dara cantik yang memiliki tubuh setinggi 168 cm ini mengaku percaya salah satu mitos yang ia dengar, sob. Yaitu, tidak bolah membersihkan rumah atau menyapu di malam hari. \"Katanya sih kalau hari sudah gelap terus kita nyapu, kotoran atau debunya tuh nggak boleh dibuang di luar rumah tapi harus dikumpulin dulu aja di di dalam rumah,\" ungkapnya. (intan/alim)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: